Advertisement here

Perbedaan Profibus DP dan Profibus PA

Perbedaan Profibus DP dan Profibus PA


Dalam dunia industri perlu adanya protokol komunikasi yang mendukung terciptanya komunikasi yang baik antara peralatan industri.Dengan adanya komunikasi yang baik maka akan tercipta produktivitas juga yang lebih baik.

Pengontrolan berbasis programmable sudah merupakan hal yang umum dipakai pada industri baik itu yang berskala besar maupun kecil dan berbagai aspek bidang.Pada kesempatan kali ini kita akan memcoba menggali informasi mengenai salah satu protokol komunikasi yaitu Profibus.


Apa itu Profibus ?

Profibus atau kepanjangan dari Process Field Bus adalah Standard komunikasi berbasis fieldbus yang banyak digunakan untuk komunikasi di berbagai bidang teknologi otomasi.Profibus ini di promosikan pertama kali pada 1989 oleh BMBF.BMBF itu semacam departemen riset dan teknologi yang ada di Jerman.

pasti ada yang bertanya,

apa itu Fieldbus? 

Dilansir dari halaman medium , FieldBus adalah suatu jaringan komputer industri yang berfungsi untuk mendistribusikan data secara real-time. 

Tujuan daripada FieldBus adalah untuk mengubah sambungan “point-to-point” antara perangkat yang ada di lapangan (Sensor,Aktuator lapangan,dll) ke pengontrolnya (PLC,MIKROKONTROLER) dengan satu penyambung digital dimana semua informasi di transmisikan secara serial dan “multiplex” (transmisi dua sinyal atau lebih pada satu gelombang pada saat yang bersamaan).

*logo profibus


Bagi kita yang terbiasa bermain dengan PLC brand Siemens pasti tidak akan asing lagi dengan Profibus ,karena memang Siemens menggunakan protokol jenis ini untuk berbagai seri produknya.

Profibus sendiri terbagi menjadi 2 jenis yaitu :

1.Profibus DP (Decentralised Peripheral)

2.Profibus PA(Process Automation)

     Baca Juga :Perbedaan HMI dengan Scada


Dari 2 jenis ini mempunyai keunggulan masing masing dan walaupun terbagi menjadi 2 ,keduanya tetap bisa dengan mudah berkomunikasi satu sama lain menggunakan Coupler.


Profibus DP

Profibus DP (Decentralised Peripheral) adalah jenis profibus yang paling sering kita jumpai ,ia biasanya digunakan untuk mengoperasikan actuator dan pembacaan sensor dari sistem yang terpusat atau central dalam hal ini bisa PLC dengan interface HMI.Kecepatan transfer data daripada Profibus ini sangat bervariasi dan umumnya berada pada rentang 9,6kbit sampai dengan 12Mbit per detik,Hal yang perlu diperhatikan berkaitan dengan kecepatan transfer adalah tentang seberapa cepat respon terhadap setiap perubahan.Settingan dari pada profibus DP ini juga sangat mudah dipahami dan mencakup hal hal yang mendasar.

Profibus PA

Profibus PA (Process Automation) adalah jenis profibus yang sering digunakan pada tempat tempat yang beresiko terjadi ledakan dan gas yang mudah terbakar.Profibus jenis ini memang dirancang khusus untuk tempat tempat yang khusus jadi pasti orang orang yang khusus pula yang bermain dengan Profibus jenis PA ini.Kecepatan transfer dari Profibus PA ini berada pada 31,25 kbit/s.

Dalam penggunaannya Profibus ini memakai berbagai teknologi transmisi ,umumnya RS-485,MBP-IS,RS-485-IS dan juga bisa Fiber Optik.Semua itu tergantung kondisi yang terjadi di lapangan ,Untuk Profibus jenis PA biasanya menggunakan teknologi type MBP-IS,serta untuk Profibus DP bisa menggunakan RS-485 atau RS-485-IS yang mempunyai inti 4 kawat.

*gambar kabel profibus


Socket Profibus
Socket atau Connector (RS-485 Connector) dari Profibus sendiri mempunyai 9 pin atau biasa disebut DB-9 ,kita akan sangat mudah menemukannya di pasaran,seringkali yang dipakai adalah conector yang bermerk siemens pula.Untuk masing masing seri biasanya mempunyai bentuk yang berbeda dan juga mempunyai kelebihan yang berbeda pula.Disarankan untuk membaca catalog terlebih dahulu disaat mau membeli agar sesuai dengan apa yang kita butuhkan.

*socket profibus

Kesimpulan 
 
1.Profibus yang paling sering digunakan adalah profibus DP
2.Untuk Kondisi yang khusus maka penggunaan Profibus bisa dengan jenis PA
3.Profibus DP kecepatan transfernya bisa mencapai 12Mbit/s dan sedangkan Profibus PA mencapai 31,25kbit/s
4.Walaupun berbeda jenis antara Profibus PA dan DP tetap bisa saling terhubung atau berkomunikasi dengan Profibus Coupler.


Demikian pembahasan mengenai Perbedaan Profibus DP dan Profibus PA semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.Bila ada kekeliruan atas pembahasan diatas dan anda ingin menambahkan beberapa point tentang profibus anda dapat menghubungi admin agar informasi ini segera diperbarui.



Sumber : google.com



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Dasar Listrik,PLC,Tips